Macam jenis minuman tradisional Indonesia

Posted: Oktober 2, 2012 in MINUMAN

 

minuman hangat dan dingin khas indonesia

indonesia sedang mengalami musim penghujan gan,
oleh karena itu kita harus jaga kesehatan tubuh gan,
diantaranya bisa dengan mengonsumsi minuman tradisional Dibawah ini :
1. Bajigur
Bajigur adalah minuman hangat khas masyarakat Sunda dari daerah Jawa Barat, Indonesia. Bahan utamanya adalah gula aren, dan santan. Untuk menambah kenikmatan dicampurkan pula sedikit jahe, garam dan bubuk vanili. Minuman yang disajikan panas ini biasa dijual dengan menggunakan gerobak yang menyertakan kompor. Bajigur paling cocok diminum pada saat cuaca dingin dan basah sehabis hujan. Makanan yang sering dihidangkan bersama bajigur adalah pisang rebus, ubi rebus, atau kacang rebus.
2. bandrek
masih sejenis dengan bajigur di atas,
Bandrék adalah minuman tradisional orang Sunda dari Jawa Barat, Indonesia yang dikonsumsi untuk menaikkan kehangatan tubuh. Minuman ini biasanya dihidangkan pada cuaca dingin, seperti di kala hujan ataupun malam hari. Bahan dasar bandrék yang paling penting adalah jahe dan gula merah, tapi daerah-daerah tertentu menambahkan rempah-rempah tersendiri untuk memperkuat efek hangat yang diberikan bandrék, seperti serai, merica, pandan, telur ayam kampung, dan sebagainya. Susu juga dapat ditambahkan tergantung dari selera penyajian. Banyak orang Indonesia percaya bahwa bandrék dapat menyembuhkan penyakit ringan seperti sakit tenggorokan. Ada juga bandrék yang dikhususkan untuk orang dewasa karena efek panasnya.
3. wedang ronde
Kedemenan ane nie gan 
Wedang ronde merupakan minuman tradisional yang berasal dari Jawa. Wedang sendiri berarti minuman. Wedang ronde adalah seduhan air jahe yang berisi bola-bola yang disebut ronde. Biasanya disajikan dengan kacang yang sudah disangrai, kolang-kaling, dan potongan roti di dalam minuman tersebut.
Ronde sendiri terbuat dari tepung ketan yang berisi kacang tanah dan gula merah. Konturnya kenyal ketika digigit. Dan bagian dalamnya akan meleleh di dalam mulut kita. Komponen utama dalam wedang ronde ada 2. Yaitu wedang jahe dan ronde itu sendiri. Jika wedang ronde tidak memiliki ronde, maka minuman itu disebut wedang jahe. Karena saya beberapa kali menemui teman yang menyamakan wedang jahe dengan wedang ronde.
4. Sekoteng
Sekoteng adalah minuman asli Jawa Tengah berasa jahe yang biasa dihidangkan panas. Bahan lain yang biasanya dicampur ke dalam minuman sekoteng adalah kacang hijau, kacang tanah, pacar cina dan potongan roti. Sekoteng biasa dihidangkan pada malam hari. Sekoteng biasanya dijual keliling dengan menggunakan gerobak pikul. Satu sisi untuk panci air jahe beserta kompornya sedangkan sisi lain adalah tempat bahan campuran dan tempat mempersiapkan sekoteng.
ane paling demen beli sekoteng malem-malem gan 
anget
5. Bir pletok
Bir pletok adalah minuman penyegar yang dibuat dari campuran beberapa rempah-rempah, yaitu jahe, daun pandan wangi, dan serai. Minuman tradisional ini dikenal di kalangan etnis Betawi. Agar warnanya lebih menarik, orang Betawi biasanya menggunakan tambahan kayu secang, yang akan memberikan warna merah bila diseduh dengan air panas.
Walaupun mengandung kata bir, bir pletok tidak mengandung alkohol. Minuman ini berkhasiat untuk memperlancar edaran darah. Masyarakat Betawi banyak mengonsumsinya pada malam hari sebagai penghangat.
6. wedang jahe
Wedang jahe (bahasa Indonesia: “Teh jahe”) adalah hidangan minuman teh jahe tradisional dari daerah Jawa Tengah dan Timur, Indonesia yang umumnya dihidangkan panas. “Wedang” sendiri adalah bahasa Jawa yang berarti “minuman panas”, namun dalam hal ini berarti “teh”. Walaupun tanpa kandungan kafein, minuman ini sering kali disajikan dan dinikmati seperti teh. Minuman ini dibuat dari gula jahe dan kelapa / gula batu. Masyarakat Indonesia juga menggunakan jahe bubuk sebagai bahan umum di resep tradisional mereka.
Quote:
7. cap tikus
Cap tikus merupakan minuman tradisional Minahasa yang mengandung alkohol.Cap tikus yang dibuat dari nira ini sering ditemukan diselundupkan keluar daerah serta menimbulkan kasus keamanan dan ketertiban masyarakat akibat konsumsi minuman keras tersebut. Sejumlah petani di Kecamatan Motoling, Kabupaten Minahasa Selatan, Sulawesi Utara, menawarkan kepada pemerintah untuk mengelola cap tikus menjadi pengganti bahan bakar minyak, serta mendemonstrasikan bagaimana minuman keras ini dijadikan bahan bakar kendaraan bermotor.
Quote:
ini yang paling ane kaga saranin buat dikonsumsi gan,
soalnya mengandung alkohol,
ane juga kurang yakin kalau ini minuman tradisional apa bukan 
.

UPDATE :
sekarang buat yang dingin-dingin ya gan 

1. cendol
Cendol merupakan minuman khas Indonesia yang terbuat dari tepung beras, disajikan dengan es parut serta gula merah cair dan santan. Rasa minuman ini manis dan gurih. Di daerah Sunda minuman ini dikenal dengan nama cendol sedangkan di Jawa Tengah dikenal dengan nama es dawet. Berkembang kepercayaan populer dalam masyarakat Indonesia bahwa istilah “cendol” mungkin sekali berasal dari kata “jendol”, yang ditemukan dalam bahasa Sunda, Jawa dan Indonesia; hal ini merujuk sensasi jendolan yang dirasakan ketika butiran cendol melalui mulut kala tengah meminum es cendol.
2. es cincau
Quote:
Es cincau adalah sejenis minuman penyegar dengan bahan utama gel yang mirip agar-agar yang dikenal sebagai cincau. Potongan cincau ditambah dengan sirup, santan (atau susu) dan es serut sehingga menjadi minuman penyegar
Quote:
3. es teler
Quote:
ini kalo dibilang minuman terlalu mengenyangkan gan .
lihat ajah isinya macem-macem mulai dari buah-buahan,susu kental manis,
pacar cina, dan agar-agar.
Quote:
4. es lilin 
Quote:
kedemenan ane dari jaman bocah ampe gede begibi gan 
cuman ane sekarang lebih demen bikin sendiri 
Quote:
5. es goyang
Quote:
ada yang ingat 
ini nih yang bikin ane diomelin emak ane melulu , soalnya setiap lewat pasti ane
minta beliin melulu 
apalagi kalau udah di celup cokelat cair  NOM NOM NOM 
Quote:
6. sorbet
Quote:
ane kaga bisa berkata-kata gan 
tapi jangan salah gan, di balik warnanya yang
menggiurkan 
es ini rasanya pedas 
karena terbuat dari jahe, kencur, merica, serai, cabepuyang, kemiri, adas pulowaras, dsb.
Quote:
7. es pisang ijo
Quote:
satu kata gan : MANTAP BANAAAA 
terdiri dari pisang yang dibalut adonan tepung ijo dan es serut + sirup dan
susu kental manis 
tapi sampe sekarang ane belom pernah nyobain 
kaga ada yang jualan sih 

Read more: http://repostkaskus.blogspot.com/2012/04/macam-jenis-munuman-tradisional.html#ixzz286a6Coll

Tinggalkan komentar